Dreamfields di Bali Targetkan Kunjungan 25.000 Orang

Dreamfields di Bali Targetkan Kunjungan 25.000 Orang
Dengan tujuan untuk menarik wisatawan menuju ke Bali, Dreamfields Festival yang merupakan festival musik elekronik dunia, akan kembali terselenggara di Bali untuk yang kedua kalinya, di Garuda Wisnu Kencana (GWK) Cultural Park, ‎15 Agustus mendatang. 
 
"Kalau kita liat dampaknya dibulan Agustus tahun lalu sangat signifikan, sekitar 15 ribu wisatawan datang dan hampir semua flight! hotel, villa full terisi. Animo masyarakat Indonesia, Asia, Eropa akan datang ke Bali juga terlihat besar,"ujar Managing Director PMA Dreamfields Events Indonesia (penyelenggara), Arief Waworuntu,‎di Kuta.

‎Untuk pegelaran Dreamfields festival tahun lalu, sekitar 80 persen dipenuhi oleh wisatawan lokal, Australia dan Eropa. ‎Dimana dreamfields jika diadakan sekitar 1 hari, bisa menyerap 1000 pekerja lokal yang dipekerjakan. Sehingga hal tersebut sekaligus adalah bentuk untuk memberdayakan masyarakat.‎ 

"Untuk tahun ini wisatawan yang akan datang diperkirakan akan mampu menembus angka 25 ribu orang. ‎‎Dan kegiatan ini akan direncanakan menjadi anuall event tahunan,"terang Arief.

‎Acara yang dibuka pada pukul 18.00 Wita tersebut dan diakhiri pukul 04.00 Wita ‎tersebut diterangkan Arief, akan beda dengan penyelenggaraan sebelumnya. Dimana kalau tahun lalu hanya 1 stage utama yang ada, namun tahun ini ada 2 stage utama dan 4 panggung.
 
Dreamfilds juga akan terlaksana jauh lebih fantastis dengan berbagai perbedaannya, seperti dreamwalk, Free water poin sebanyak 30 ribu air minum secara gratis, VIP desk ‎yang lainnya. 

"Dj nya semua baru dan all fresh.‎ Ada banyak artis yang akan memeriahkan acara, yaitu Krewella, Vinai, Quintino, Yellow Clow, Firebeats, Andrew Rayel, Wolf Pack, Moti, NewWorld Sound, Indyana, Anger Dimas, Yasmin, serta kolaborasi antara Jakarta Syndicate yakni Riri, Winky Wiryawan, dan Mahesa Utara, Afgan dan banyak artis lainnya yang menjadi surprise,"beber Arief sembari menerangkan t‎iket yang dijual mulai hari ini sampai 15 Juni tersebut adalah seharga Rp 550 ribu, dan akan meningkat setelah tanggal 15 Juni.

Keberadaan minuman alkohol tidak ditampik akan tetap menghiasi kegembiraan dalam event tersebut. ‎Namun untuk kelegalan pengadaan minuman beralkohol tersebut, dirinya mengaku masih dalam proses pengurusan izin untuk kadar alkoholnya lima persen ke atas. Dirinya secara tegas menyatakan larangan terhadap masuknya narkoba dalam event tersebut. Untuk itu dirinya mengaku‎ akan berusaha semaksimal mungkin untuk tidak adanya narkoba yang beredar.‎ 

"Kami menyerahkan pemeriksaannya kepada pihak kepolisian, selain itu kita juga melakukan kerjasama dengan sejumlah instansi terkait," sembari menegaskan yang boleh masuk ke dreamfields harus 18 tahun ke atas, dan tidak ibu hamil
Tuangkan Komentar Anda
Gunakan kode HTML berikut untuk format text: <a><br><strong><b><em><i><blockquote><code><ul><ol><li><del>
CAPTCHA Image
Reload Image
Berita Terkait